Highlight

Malam Resepsi HUT ke-80 RI, Kecamatan Pangkur Dimeriahkan Pentas Seni Anak

Malam Resepsi

NGAWI | INTIJATIM.ID – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80, Kecamatan Pangkur menggelar malam resepsi dengan tema “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”. Acara ini diramaikan dengan pentas seni dari anak-anak Sekolah Dasar (SD) se-Kecamatan Pangkur, bertempat di lapangan Pangkur, pada Rabu malam (20/08/25).

Namun sayangnya, suasana yang seharusnya berlangsung khidmat menjadi kurang kondusif akibat adanya kegiatan lomba Agustusan yang digelar bersamaan di area lapangan voli yang letaknya berdekatan dengan lokasi resepsi. Hal ini sempat membuat panitia kebingungan dalam mengatur jalannya acara.

Meski demikian, acara tetap berjalan dengan menampilkan beragam pertunjukan seni, seperti Tari Remo, Tari Gigih, Tari Orek-Orek, Tari Giras Ayu, pertunjukan silat karate, karawitan, pantomim, hingga dongeng. Semua pertunjukan merupakan hasil karya dan penampilan anak-anak dari SD, MIN, MTSN maupun MAHU se-Kecamatan Pangkur.

Camat Pangkur, Eddy Sukamto, memberikan apresiasi terhadap kegiatan ini. “Meski sederhana, kegiatan ini menjadi ajang kreativitas anak-anak untuk bisa unjuk kebolehan, melatih mental agar tidak canggung. Kami, sebagai pemangku wilayah, memberikan wadah dan memfasilitasi mereka,” ujarnya.

Selain itu, Camat Pangkur juga menyayangkan karena acara tersebut hanya dihadiri beberapa kepala desa. Yang mana, Malam Resepsi tersebut sebagai tolok ukur jiwa nasionalisme terhadap bangsa dan negara atas perjuangan para pahlawan.

“Ya, tadi banyak yang izin. Yang hadir cuma lima kades,” jelas Camat Eddy Sukamto.

Salah satu pertunjukan yang paling menyita perhatian penonton adalah Tari Gigih, sebuah tarian yang mengangkat kisah perjuangan anak-anak sekolah yang tetap semangat menuntut ilmu di tengah keterbatasan. Tarian ini menggambarkan anak yang harus membawa bangku ke sekolah, membantu orang tua, namun tetap tidak kehilangan jati diri sebagai anak bangsa.

Hal ini menjadi kebanggaan Kepala SDN Pangkur 1, Anik Kusrianti, atas prestasi anak didiknya yang berhasil meraih juara 1 FLS2N dalam seni tari di tingkat kabupaten.

“Alhamdulillah, anak-anak tetap fokus meski ada suara dari lapangan voli yang sedikit mengganggu. Seharusnya suasana bisa lebih hikmat, agar gerakan dan musik bisa sejalan,” ungkapnya kepada intijatim.id

Senada dengan itu, Kepala Korwil Pangkur, Amsiyah, berharap kegiatan seperti ini menjadi wadah pendidikan karakter dan semangat kebangsaan.

“Saya berharap para guru dapat mengisi kemerdekaan dengan kerja nyata. Menumbuhkan rasa persatuan dan menyajikan atraksi hebat dari anak-anak adalah prestasi luar biasa bagi masyarakat Pangkur. Ini adalah langkah mendampingi generasi emas masa depan,” pungkasnya. (Meil/IJ)

Loading

Share this content:

Post Comment

error: Content is protected !!