NGAWI | INTIJATIM.ID – Kodim 0805 Ngawi menggelar bakti kesehatan yang bekerjasama dengan Polkes 01.05 Ngawi dan Dinas Kesehatan setempat. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memperingati HUT ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI). Pun, serentak di seluruh Indonesia, pada Minggu (22/09/2024).
Acara ini dihadiri oleh sejumlah anggota TNI, Ibu Persit, tenaga medis. Warga masyarakat pun terlihat sangat antusias mengikuti berbagai layanan kesehatan. Diantaranya, pemeriksaan kesehatan umum, penyuluhan gizi, serta layanan vaksinasi dan pemberian vitamin.
Komandan Kodim 0805/Ngawi, Letkol Arm Didik Kurniawan mengatakan, kegiatan tersebut merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat. “Kami berharap, dengan adanya bakti kesehatan ini dapat memberikan manfaat langsung kepada warga dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan,” jelasnya.
Melalui program ini, TNI tidak hanya berperan dalam menjaga keamanan, tetapi juga berkontribusi aktif dalam peningkatan kesehatan masyarakat. Dandim berharap, kegiatan tersebut dapat meningkatkan sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat dalam menghadapi berbagai tantangan kesehatan.
“Warga dapat lebih sadar akan pentingnya kesehatan, sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup mereka. Kegiatan ini juga menjadi momentum untuk memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus merayakan HUT TNI Ke -79 yang penuh makna,” tandasnya. (Mei)