MATARAM | INTIJATIM.ID – Tidak hanya ratusan suporter asal Kabupaten Magetan, yang mendatangi langsung menyaksikan Moto Gp di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan, melalui Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora), brsama kepala OPD yang lain, juga turut menyaksikan langsung Mario Suryo Aji berlaga di Moto3 Mandalika. pada Minggu (15/10/2023).
“Dalam hal ini, Pemkab memfasilitasi komunitas, kerabat, suporter, dan warga Magetan untuk memberikan dukungan langsung terhadap Mario Suryo Aji di Sirkuit Mandalika,” kata Suwata, Kepala Dikpora Magetan.
Meskipun dalam pertandingan Mario Aji tidak memuaskan dalam Moto3 Gp kali ini, kata Suwata, pihaknya tetap mrnsuport pembalan putra Magetan yang telah moncer Go International.
“Mario adalah salah satu atlet berprestasi yang menginspirasi. Kiprah Mario tak hanya mengharumkan Magetan, tapi juga Indonesia,” jelasnya.
Suwata juga mengatakan, dukungan tak hanya dengan memberikan support langsung di arena balap. Tapi Pemkab Magetan juga akan membangun sirkuit balap di Parang.
“itu bentuk keseriusan Pemkab Magetan. Setelah berdiskusi dan minta masukan Mario, semoga nanti ada sekolah balap, hingga dapat menelurkan Mario-Mario nerprestasi di era mendatang,” ungkap Suwata, Minggu (15/10).
Sementara itu, hasil balapan di Seri Mandalika Moto3 Minggu Siang (15/10), Mario finish di posisi 25 dari setelah start di posisi 21. (Red)